Polresta Bogor Kota berhasil Mengamankan 18 Anggota Gank Motor TOM

Berdasarkan aduan masyarakat tentang rencana konvoi gank motor TOM, Polresta Bogor Kota melakukan antisipasi dengan melakukan pengamanan dan kami berhasil mengamankan 18 orang yang beraliansi dengan gank motor TOM di wilayah Tanah Sareal.

Mereka yang kami amankan bukanlah warga Kota Bogor dan sedang dibawah pengaruh alkohol. Mereka melakukan konvoi dengan mengibarkan bendera TOM, yang sangat mengganggu keselamatan pengguna jalan lainnya. Gank motor TOM seringkali membuat keonaran dan mengganggu kondusifitas Kota Bogor.

Polresta Bogor Kota berkomitmen untuk menindak tegas dan tidak memberi ruang bagi pengganggu Kamtibmas di Kota Bogor. Ke-18 orang tersebut saat ini sedang menjalani pemeriksaan oleh Satuan Reskrim Polresta Bogor Kota.

  • Related Posts

    Kapolda Jabar Apresiasi Kedewasaan Suporter, Laga Persib VS Persija Berjalan Aman dan Kondusif

    Kapolda Jawa Barat Irjen Pol. Dr. Rudi Setiawan, S.I.K., S.H., M.H. menyampaikan keterangan seusai pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta yang digelar hari ini di Stadion Gelora Bandung Lautan Api…

    Polda Jabar Pastikan Tidak Ada Celah Bagi Pelanggaran Keamanan dalam Pertandingan Laga Persib vs Persija di Stadion GBLA Bandung

    Sekitar 3000 personel gabungan Polda Jabar mengamankan pertandingan Persib Bandung melawan Persija Jakarta pada pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu 11 Januari 2026.…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *